Senin, 05 Juli 2010

Merekam Aktifitas Layar Monitor

Bagi para Bloger, memphoto layar monitor tentu sangatlah penting, apalagi yang postingannya berisi tentang tutorial-tutorial, seperti tutorial Blogging, Tutorial Internet, dll. Sebenarnya,  banyak software yang dapat digunakan utnuk memphoto layar monitor, seperti CorelDraw, Photoshop, PhotoScape, dll. Tapi pada postingan kali ini, saya akan membahas tentang bagaimana cara memphoto layar dengan PhotoScape.

Bagi yang belum punya software ini, anda dapat minta teman atau saudara yang mempunyai software ini. Selain  dapat digunakan untuk memphoto layar, juga dapat digunakan untuk mengedit gambar.



Cara untuk memphoto layar monitor:
1. Jika anda sudah mendapatkan softwarenya, install terlebih dahulu
2. Setelah di-install, buka software tersebut, akan muncul banyak menu
3. Lalu klik gambar tangan memegang gulungan kertas



4. Jika anda sudah meng-klik gambar tersebut, maka akan muncul form seperti ini



5. Pilihlah salah satu menu dalam form tersebut (Capture full screen: untuk memphoto semua item dalam layar monitor anda, Capture Window: untuk memphoto layar pada bagian tertentu, dll)
6. Setelah anda memphoto layar, anda akan mendapati banyak pilihan, seperti menambahkan obyek lain, tulisan, menambahkan gambar yang ada dalam computer anda, dll
7.  Setelah anda selesai dengan unek-unek anda, klik save pada bagian kanan bawah

Silakan mencoba software ini, semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar